Syekh Dawod, Putra Aceh, Dedikasikan Diri untuk Jamaah di Tanah Suci
![]() |
Syekh Dawod |
Mekkah, Arab Saudi – Mekkah tidak hanya menjadi pusat ibadah umat Islam, tetapi juga ladang pengabdian bagi mereka yang ingin melayani jamaah. Salah satu sosok putra Aceh yang menonjol dalam hal ini adalah Tgk. H. Darwin Lukman, Lc yang lebih dikenal sebagai Syekh Dawod.
Setelah menyelesaikan pendidikan di Al Azhar Kairo pada 2019, Syekh Dawod memilih Mekkah sebagai tempat tinggalnya. Langkah ini selain memperdalam ibadah pribadi, juga menjadi wujud pengabdian untuk membantu jamaah menunaikan ibadah dengan nyaman dan khusyuk.
“Keberadaan saya di sini bukan hanya untuk ibadah pribadi, tetapi juga untuk memastikan jamaah, baik dari travel maupun mandiri agar dapat menjalankan ibadah dengan tenang,” ujar Syekh Dawod kepada tim Siribee.com, Sabtu (20/9/2025).
Selain mendampingi jamaah, Syekh Dawod juga menyediakan layanan Badal Umrah dengan dokumentasi video serta memfasilitasi wakaf mushaf Al-Qur’an, sesuai amanah jamaah.
Ia juga membantu jamaah dalam hal kursi roda, pemesanan hotel, katering, serta layanan di bandara untuk memastikan kenyamanan jamaah selama berada di tanah suci.
Menurut pengamatan Syekh Dawod, kini banyak jamaah yang ingin merekam momen-momen ibadah mereka untuk dibagikan kepada keluarga dan sahabat, sebagai bentuk syiar sekaligus dorongan bagi yang telah mampu agar segera menunaikan haji dan umrah.
Bagi calon jamaah, Syekh Dawod berpesan pentingnya persiapan fisik, mental, dan pemahaman manasik sebelum berangkat.
“Pahami tata cara ibadah sesuai tuntunan syariat, siapkan fisik prima, dan mental yang kuat agar dapat menyesuaikan diri dengan budaya di Tanah Suci,” ujarnya.
Bagi para jamaah yang ingin dibimbing atau ingin mendapatkan pelayanan khusus selama berada di tanah suci Mekkah dan Madinah, dapat menghubungi Syekh Dawod melalui Nomor Telp./WA: +62 852-1164-1680.
"Kita berharap pelayanan haji dan umrah bagi jamaah Indonesia terus meningkat dan mencapai standar terbaik", pungkasnya.
Posting Komentar